Humas MAN 4 Karawang – Disetiap bulan Ramadhan, seringkali kita temukan beberapa orang maupun kelompok yang membagikan makanan secara gratis di pinggir jalan, tujuannya tidak lain karena niat untuk berbagi di bulan yang suci ini.
Memberi makanan secara gratis pada bulan Ramadhan ini dikenal dengan nama takjil. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), takjil sendiri berarti mempercepat (dalam berbuka puasa) atau makanan untuk berbuka puasa. Bagi umat Muslim, memberi makanan atau minuman bagi orang lain yang hendak berbuka puasa menjadi kewajiban meskipun hanya seteguk air.
Kegiatan berbagi takjil juga tampak di depan gerbang pintu masuk MAN 4 Karawang, beberapa siswa yang tergabung dalam Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), MPK Majelis Perwakilan Kelas dan IRMA Ikatan remaja Masjid serta beberapa Dewan guru MAN 4 Karawang terlihat membagikan takjil kepada pengguna jalan saat mendekati waktu berbuka, Senin (03/4/2023).
Acara yang bertema Pelajar Berbagi Takjil dan buka puasa bersama pengurus OSIS, MPK serta IRMA Man 4 Karawang ini merupakan kegiatan rutin disetiap bulan Ramadhan ditiap tahunnya. Kegiatan yang dihadiri langsung oleh para pembina Ekstrakurikuler dan beberapa guru serta staff lainnya serta pengurus baru dan lama OSIS MAN 4 Karawang.